Tingkatkan Literasi Penegakan Hukum Pemilu, @advokatkonstitusi Bedah Buku Ketua Bawaslu RI

Diakhir acara seluruh narasumber menyampaikan closing statement yang pada kesimpulannya meliputi; Pertama, kehadiran buku Penegakan Hukum Acara Penyelesaian Sengketa Pemilu merupakan sinyal positif dalam menghadapi minimnya literatur di bidang penegakan hukum pemilu. Kedua, persoalan pemilu memiliki dimensi yang cukup luas, sehingga kehadiran refrensi buku-buku baru di bidang hukum kepemiluan dapat menambah khazanah keilmuan menciptakan proses pemilu yang berkualitas. Ketiga, karena pemilu merupakan proses regenerasi secara estafet, maka pemilu harus berlangsung secara berwibawa. Para generasi muda pun diharapkan tidak anti terhadap politik, karena melalui proses politik tersebut yang akan menentukan arah kebijakan masa depan bangsa dan negara Indonesia.